Sabtu, 25 Januari 2014

Gathul adalah alat pertanian yang digunakan untuk melubangi tanah pada saat petani menanam kacang, padi, jagung dan lain-lain. Gathul merupakan alat yang sangat penting untuk para petani ladang tanah kering. Karena alat ini merupakan bagian tak terpisahkan bagi para petani terutama pada daerah ladang. Selain itu gathul juga berfungsi untuk mencabuti rumput-rumput liar yang bisa menggaggu tumbuhnya tanaman petani atau kita sering mengenalnya dengan istilah duduh. Seperti halnya alat pertanian osrok, gathul ini punya peran penting dalam memcabut rumput-rumput yang dapat mengganggu pertumbuhan tanaman pertanian. Gathul ini ada yang terbuat dari baja dan ada juga yang terbuat dari besi biasa. Sementara untuk bentuk alat ini yaitu terdiri dari bagian utama, bagian tangkai, dan bagian pegangan. Pada bagian utama yaitu berupa lembaran daun besi, pada bagian tangkai menghubungkan anatara bagian utama dengan bagian pegangan. Dan pada bagian pegangan itu sendiri dengan menggunakan pegangan atau garan yang terbuat dari kayu. Untuk lebih jelas mengenai alat gathul ini bisa dilihat pada gambar di bawah in 

DSC00278.JPG

Tidak ada komentar:

Posting Komentar